Penerimaan Rapor SMA GAMA Yogyakarta

Selamat kepada seluruh peserta didik SMA GAMA Yogyakarta yang telah naik kelas,

Hari ini 21 Juni 2019, seluruh peserta didik baik kelas X MIPA/IPS dan XI MIPA/IPS menerima rapor tahun ajaran 2018/2019 semester genap.

Sebelum pembagian rapor  oleh masing-masing wali kelas, seluruh orang tua wali siswa diarahkan ke aula untuk menerima pengarahan dari kepala sekolah. Dalono, S.Pd. selaku kepala sekolah menyampaikan tentang penilaian yang di buat di rapor dan menyampaikan tentang kedisiplinan peserta didik mulai dari permasalahan hingga cara menanganinya.

Pembagian rapor diberikan oleh wali kelas dan di ruang kelas masing-masing. Tidak hanya sekedar mengambil rapor tetapi wali kelas juga menyampaikan tentang aspek apa saja yang dimasukkan dalam rapor. Wali kelas juga menjelaskan tentang kegiatan atau perilaku yang dilakukan oleh putra/putri nya selama di sekolah. Harus memperhatikan kemampuan dan kemajuan peserta didiknya juga merupakan tugas wali kelas. Orang tua wali sangat antusias setiap pengambilan rapor karena bisa bertatap muka jika sebelumnya hanya bisa berkomunikasi lewat ponsel, karena dapat menanyakan tentang perkembangan putra/putri nya, sering kali orang tua menceritakan tentang keseharian putra/putri nya. Wali kelas adalah orang tua di sekolah sehingga sangat berperan penting bagi kemajuan peserta didiknya tidak hanya dalam bidang akademik melainkan juga sikap dan perilaku yang harus mencerminkan seorang pelajar yang santun.

Peran guru sangat penting dalam dunia pendidikan, sehingga ucapan terimakasih disampaikan untuk guru-guru yang sudah membantu mendidik dan menyampaikan materi sehingga seluruh peserta didik SMA GAMA dapat naik kelas dan mendapatkan nilai yang memuaskan. Harapan terbesar SMA GAMA yaitu selalu meluluskan generasi muda yang cerdas. Dan semoga di semester berikutnya peserta didik akan lebih meningkatkan prestasi dan semangat dalam akademiknya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

SMA TIGA MARET